Kota Kerajinan di Indonesia
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Indonesia adalah negara yang kaya akan seni
dan budaya tradisional termasuk diantaranya berbagai macam seni tradisi dan seni kerajinan
tangan yang unik dan menarik, Selain Kota Tasikmalaya masih banyak lagi kota kota di Indonesia penghasil produk kerajinan ternama dan unik, umumnya kota tersebut adalah kota seni dan wisata yang sudah di kenal masyarakat Indonesia dan manca negara.
Kebanyakan produk kerajinan Indonesia berupa souvenir, perhiasan, kain atau pakaian, perabot dan bentuk lainnya serta terbuat dari berbagai macam bahan dari mulai batu, kayu, bambu, perak, kulit, tanah liat, dan bahan lainnya. Produk hasil kerajinan tersebut di jual sebagai buah tangan ketika berkunjung ke daerah atau wilayah tersebut, Berikut beberapa kota kerajinan di Indonesia,
Kebanyakan produk kerajinan Indonesia berupa souvenir, perhiasan, kain atau pakaian, perabot dan bentuk lainnya serta terbuat dari berbagai macam bahan dari mulai batu, kayu, bambu, perak, kulit, tanah liat, dan bahan lainnya. Produk hasil kerajinan tersebut di jual sebagai buah tangan ketika berkunjung ke daerah atau wilayah tersebut, Berikut beberapa kota kerajinan di Indonesia,
Yogyakarta
Adalah salah satu kota kerajinan di Indonesia
yang berada di bagian selatan Jawa Tengah, Produk kerajinan yang dihasilkan Kota ini adalah yang paling lengkap yang
sangat unik, karena di sini ada berbagai macam hasil kerajinan karena Kota Yogyakarta adalah kota wisata sehingga banyak pengunjung
dari luar atau dalam negeri, ketika di sana mereka mencari berbagai macam
souvenir atau oleh oleh ketika akan pulang. Berbagai macam
souvenir khas Yogyakarta diantaranya terbuat dari bahan perak, bambu, kulit, Batok
kelapa, tanah liat ( gerabah ),
Batik dan lain sebagainya. Produk kerajinannya berupa perhiasan,
asesoris, tas, pakaian, perabot,
sandal dan lain sebagainya.
Bali
Adalah pusat seni dan budaya di Iindonesia sehingga Bali bisa di kenal ke berbagai negara, produk kerajinan khas Bali yang terkenal adalah berupa ukiran khas Bali dari berbagai macam bahan diantaranya dari kayu, batu, dan bahan lainnya . ukiran ukiran bali yang rumit dan unik sehingga banyak di sukai para pembeli khususnya dari berbagai negara, selain dari itu ada berbagai macam kerajinan dari bambu berupa kursi, rak, hiasan atau tempat lampu, ada juga dari bahan daun lontar berupa tas, sandal, hiasan dan asesoris lainnya.
Adalah pusat seni dan budaya di Iindonesia sehingga Bali bisa di kenal ke berbagai negara, produk kerajinan khas Bali yang terkenal adalah berupa ukiran khas Bali dari berbagai macam bahan diantaranya dari kayu, batu, dan bahan lainnya . ukiran ukiran bali yang rumit dan unik sehingga banyak di sukai para pembeli khususnya dari berbagai negara, selain dari itu ada berbagai macam kerajinan dari bambu berupa kursi, rak, hiasan atau tempat lampu, ada juga dari bahan daun lontar berupa tas, sandal, hiasan dan asesoris lainnya.
Jepara
Terkenal dengan ukiran khasnya pada berbagai macam furniture atau produk mebelir selain ukiran di kota jepara terdapat berbagai macam produk kerajinan diataranya genting, keramik, kerajinan rotan dan produk kerajinan lainnya
Tasikmalaya
Berada di propinsi Jawa Barat berbatasan dengan Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Garut, produk khas Tasikmalaya yang terkenal yaitu Kelom geulis, Payung geulis, Batik khas Tasik, bebagai produk anyaman dari bambu, mendong , eceng gondok, Sandal Tarumpah, produk sandal dari berbagai bahan dan produk kerajinan Bordir.
Pekalongan terkenal dengan kerajinan Batik khas Pekalongan selain batik masih banyak lagi produk kerajinan khas Pekalongan lainnya.
Bandung
Merupakan ibukota propinsi Jawa Barat ada sentra produk kerajinan yang sangat terkenal yaitu sentra kerajinan sepatu Cibaduyut , Saung Angklung Udjo dan masih banyak lagi sentra kerajinan yang ada di kota ini misalnya dari Lembang dan wilayah lainnya.
Padang
Berada di Sumatra barat terkenal dengan kain khasnya yaitu kain tenun dengan motif yang rumit berwarna cerah dan indah yang disebut kain songket khas Minangkabau yang sudah sangat terkenal terbuat dari bahan katun atau benang sutra dengan motif bunga atau pemandangan gunung. Selain itu Minangkabau juga terkenal dengan bordirnya, dan masih banyak lagi produk kerajinan khas Sumatra Barat lainnya
Cirebon
Adalah sebuah kota yang berada di propinsi jawa barat berada di ujung utara pulau jawa bagian barat produk kerajinan yang sangat terkenal yaitu bebagai produk kerajinan dari rotan, Batik khas Cirebon yaitu dengan corak Mega Mendung berbentuk gumpalan awan, serta ada satu lagi produk kerajinan khas Cirebon yaitu Lukisan kaca.
Sebenarnya Kota kerajinan di Indonesia masih banyak lagi dan tidak dapat kami
sebutkan satu persatu yang mempunyai perbedaan dan keunikan masing masing.
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya